DKI Perbarui Sistem Tiket TransJakarta untuk Integrasi Tarif

Adapun integrasi tarif moda transportasi massal itu yakni TransJakarta, MRT Jakarta, dan LRT Jakarta.

“Sehingga pada saat naik di layanan TransJakarta dia akan tap in, dan ketika dia merapat ke satu stasiun akan tap out sehingga akan terindentifikasi yang bersangkutan turun misalnya di Stasiun Fatmawati melanjutkan dengan MRT,” imbuhnya, dikutip dari antara.

Secara paralel, kata dia, juga dilakukan penyusunan peraturan dalam bentuk Keputusan Gubernur (Kepgub) setelah sebelumnya komisi B dan C DPRD DKI sepakat dengan integrasi tarif tersebut dan akan ditetapkan setelah melalui persetujuan pimpinan dewan.

Apabila Kepgub sudah selesai, pihaknya melanjutkan dengan tahapan uji coba selama sekitar satu pekan.

Exit mobile version