JAKARTA, Mediakarya – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan generasi muda akan sangat menentukan posisi Indonesia pada 13 tahun ke depan yang merupakan masa-masa penting menentukan keberhasilan Tanah Air menjadi menjadi negara maju atau tidak.

“Indonesia bisa menjadi lima besar negara dengan GDP (Produk Domestik Bruto) tertinggi di dunia, dan itu berada di tangan saudara-saudara semuanya,” kata Presiden Jokowi dalam LPDP Fest di Jakarta, Kamis malam.

“Saya ulang. Itu berada di tangan generasi muda, berada di tangan saudara-saudara semua,” ucapnya menambahkan.