Anies Dihadiahi Seragam Survey Corps Anime Attack On Titan di Lampung

JAKARTA, Mediakarya – Calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan, dihadiahi seragam Survey Corps atau salah satu divisi militer penjelajah fiksional pada serial anime asal Jepang yakni Attack On Titan, saat kunjungan kampanye ke Lampung Selatan, Lampung, Minggu.

Ia dihadiahi seragam yang berbentuk jaket coklat dengan logo ala Survey Corps tersebut oleh seorang pemuda, dalam kegiatan perjumpaan dengan para saksi tempat pemungutan suara kubu Anies-Muhaimin (AMIN).

Momen pemberian itu dilakukan setelah dia memberikan topi simbolis sebagai saksi AMIN. Pemuda itu kemudian datang menghampiri Anies dan memberikan jaket seragam tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *