Dua Siasat Efektif Hadapi Penyesuaian Harga BBM

Mereka adalah masyarakat menengah yang selama ini menikmati subsidi karena menggunakan BBM subsidi untuk kendaraan pribadi.

Masyarakat menengah ini semula kalangan bawah, tetapi dengan usaha kerja kerasnya bekerja dan menempuh pendidikan pada akhirnya mampu naik kelas menjadi masyarakat menengah walaupun di lapis bawah.

Selama ini mereka menggunakan kendaraan pribadi untuk bekerja sehari-hari sehingga pemerintah idealnya membuka kembali opsi bekerja dari rumah atau work from home (WFH) bagi mereka 2-3 hari bagi mereka.  Pemerintah dapat menerapkannya bagi instansi pemerintah maupun perusahaan swasta di kota-kota besar.

Upaya ini dapat mengurangi pengeluaran transportasi keluarga untuk bekerja. Di sisi lain, pemerintah dapat memberikan kembali bantuan kuota internet bagi mereka untuk mendukung sistem bekerja dari rumah.

Beberapa instansi yang memungkinkan, dapat mencontoh sistem bekerja di Badan Riset Inovasi dan Nasional (BRIN) yang mulai menerapkan bekerja dari mana saja alias work from anywhere (WFA). Tentu harus diidentifikasi sektor pekerjaan seperti apa yang dapat melakukan sistem WFA yang kemudian dievaluasi secara reguler. Telah terbukti sistem kerja WFA dapat mengurangi beban biaya transportasi mobil pribadi bagi pegawai senior dan beban biaya kost bagi pegawai junior.

Pemerintah juga mesti mengantisipasi kenaikan harga bahan pokok yang pasti akan terdampak. Produksi pangan di hulu seperti pengolahan lahan, panen, hingga pascapanen saat ini sudah tidak bisa lepas dari penggunaan BBM untuk traktor pembajak dan mesin panen serta penggilingan padi.

Di sisi lain, semua sudah mafhum penyumbang terbesar komponen harga pangan adalah biaya distribusi atau transportasi.

Pemerintah harus menyiapkan transportasi murah untuk bahan pangan seperti semakin menguatkan transportasi laut dan kereta api kargo yang lebih murah.

Pemerintah juga harus memastikan distribusi pangan bebas pungutan liar (pungli) sejak dari pengemasan hingga diterima pedagang kecil. Hanya dengan cara itu efisiensi distribusi pangan dapat terwujud.

Peningkatan Pendapatan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *