Dalam kesempatan yang sama, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto menyampaikan ucapan terima kasih kepada Forkopimda dan para tokoh masyarakat yang sudah hadir mengikuti acara silaturahmi ini dalam rangka menyamakan persepsi dan tekad agar pelaksanaan Pemilu 2024 berjalan dengan baik, damai dan aman.
Sementara itu, Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, menyampaikan apresiasi yang dilaksanakan Polda Metro Jaya yaitu Silaturahmi Forkopimda dan Tokoh Masyarakat dalam rangka mensukseskan Pemilu tahun 2024 damai dan aman. Pemda DKI Jakarta berharap dapat bersinergi dengan semua pihak dan berperan aktif dalam memelihara kedamaian, keamanan Kota Jakarta, mari kita tunjukkan bahwa Jakarta adalah Barometer demokrasi berjalan dengan sukses, aman dan damai.