JAKARTA, Media Karya – Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan dan kontribusi terhadap pembangunan di Kota Jakarta, Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pembangunan Sarana Jaya (Sarana Jaya) menggelar Town Hall Meeting Tahun 2024 dengan tema ‘Komitmen untuk Kebangkitan Perusahaan Melalui Inovasi Bersama.’
Acara yang dilaksanakan secara luring ini merupakan kesempatan bagi seluruh jajaran manajemen, karyawan, dan pemangku kepentingan Perumda Pembangunan Sarana Jaya untuk berkumpul, berdialog, dan menyatukan visi misi guna mencapai keberhasilan bersama.
Dalam sambutannya, Direktur Utama Sarana Jaya, Andira Reoputra, menegaskan komitmen perusahaan untuk terus berinovasi dan berkolaborasi guna meningkatkan efisiensi, produktivitas, dan kualitas pelayanan kepada masyarakat.