Sejalan dengan itu maka seluruh bandara AP II membuka sentra vaksinasi agar calon penumpang pesawat yang harus melakukan perjalanan mendesak di tengah pandemi ini dapat senantiasa memenuhi protokol kesehatan.
Adapun Bandara Soekarno-Hatta tercatat menjadi paling banyak memberikan vaksinasi yakni kepada 62.309 orang calon penumpang pesawat. Di bandara terbesar di Indonesia ini terdapat terdapat dua sentra vaksinasi yakni di Terminal 2 dan Terminal 3, yang dibuka untuk mendukung penerbangan yang ada selama 24 jam setiap harinya.
“Bandara Soekarno-Hatta sebagai pintu utama Indonesia dan bandara jangkar penerbangan domestik memiliki peran sentral di tengah pandemi ini. Kami sangat berterima kasih kepada Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Soekarno-Hatta [KKP Kementerian Kesehatan] yang sangat mendukung ketersediaan vaksin, sehingga sentra vaksinasi Bandara Soekarno-Hatta dapat dibuka setiap hari bagi calon penumpang pesawat yang akan melakukan penerbangan,” ujarnya, dilansir dari antara.
Sentra vaksinasi di Bandara Soekarno-Hatta dilengkapi juga dikelola secara profesional dan dilengkapi dengan teknologi informasi sehingga dapat melayani puluhan ribu orang dengan lancar dan terorganisir.