JAKARTA, Mediakarya – Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara optimistis inflasi dapat terjaga di bawah 6 persen secara tahunan pada 2022.
“Mudah-mudahan kita bisa tahan di bawah 6 persen secara tahunan. Harusnya di Desember 2022 ini ada Natal dan tahun baru, kita usahakan terus agar kembali ke level normal,” katanya seusai Pelantikan Pejabat di Kemenkeu, Selasa.
Ia mengatakan pemerintah akan terus memperhatikan ketersediaan bahan pangan, seperti beras, cabai, bawang, dan produk hortikultura lain agar dapat mencukupi kebutuhan masyarakat sehingga harganya bisa stabil tidak mengalami kenaikan yang signifikan.