Bareskrim Tangkap Dua Pelaku Judi Daring Berkedok Trading

Dari penyelidikan tersebut terungkap, modus yang dilakukan pelaku, yakni pengelola website mengiming-imingi pengunjung atau member website dengan keuntungan yang berlipat jika berhasil menebak harga suatu instrumen atau aset.

Harga aset tersebut terus berubah-ubah dalam setiap detiknya. Jika tebakan pengunjung atau member website tepat, maka akan mendapat keuntungan yang berlipat sesuai dengan modal awal yang diberikan.

Tapi jika tebakan pengunjung atau member website tidak tepat, maka modal awal yang diberikan akan hilang.

Jenderal bintang satu itu mengatakan paltform yang dijalankan oleh para pelaku termasuk dalam kasus perjudian, karena keuntungan yang didapat para pemainnya, hanya bergantung pada peruntungan belaka.

“Jadi ini masuk dalam ranah perjudian, karena keuntungannya itu hanya sebatas kemungkinan, dan peruntungan belaka saja. Omzet para pelaku ini cukup besar, dalam satu bulan bisa mencapai miliaran rupiah,” katanya, dikutip dari antara.

Exit mobile version