DKI  

BMKG Prediksi Intensitas Hujan Tinggi Hingga April, Mbak Yuke Minta Dinas dan Walikota Tanggap Antisipasi Banjir di Jakarta

Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta, Yuke Yurike

Disamping, kata politisi dapil Jaksel yang akrab disapa Mbak Yuke ini, dinas pertamanan harus secara rutin melakukan pemantauan terhadap kondisi pohon-pohon besar yang berada di jalan pemukiman warga dan jalan protokol.

“Untuk Dinas Sumber Daya Air (SDA) harus melakukan penurapan pada sungai-sungai yang rawan terjadi longsor. Tali-tali air dan saluran yang mampet pun harus diperbaiki. Sehingga masyarakat bisa merasa aman dan nyaman,” bebernya.

Khusus untuk Walikota di lima wilayah, anggota DPRD DKI 3 periode itu berharap agar saat cuaca buruk melanda, agar standby dan menempatkan petugas yang bisa melakukan pemantauan terhadap kondisi air.

Selain itu, kata Yuke sarana dan prasana petugas di lapangan harus dilengkapi dalam hal menjaga keselamatan saat bertugas.

Exit mobile version