DKI Berhasil Realisasikan Pendapatan Daerah 86,5 Persen Pada 2022

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Zita Anjani mengatakan pembahasan pada Pertanggungjawaban Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (P2APBD) DKI Jakarta 2022 akan dibawa dalam rapat Badan Anggaran (Banggar) DPRD DKI Jakarta, untuk kemudian dikeluarkan rekomendasi untuk Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Pembahasan tersebut akan dimulai dari pandangan fraksi-fraksi dan pembahasan di masing-masing bidang komisi mulai pekan depan.
“Untuk selanjutnya (laporan P2APBD) dibahas oleh DPRD. Sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan oleh Badan Musyawarah (Bamus) DPRD, maka fraksi-fraksi di DPRD Provinsi DKI Jakarta akan menyampaikan pemandangan umumnya terhadap Raperda dimaksud pada hari Senin (24/7) 2023,” ujar Zita. (q2)
Exit mobile version