“Yang pasti, Bu Agustin akan membeberkan bukti-bukti ya dari mulai foto, kemudian video, chat dan lain-lain yang menunjukkan bahwa dugaan si pelaku si Oi dan Raf memang nyata dalam perkara ini terlibat langsung,” ujarnya.
Hadir juga Sugiono, salah satu korban yang membawa serta 3 keluarganya. Mereka juga menjalani pemeriksaan sebagai korban dugaan penipuan Olivia.
“(Kerugian) yang dikeluarkan kurang lebih Rp300 jutaan lah. (Yang ikut jadi korban). Dijanjiin masuk PNS. Ada yg di DKI, daerah, ada yang di Bekasi,” ujar Sugiono.