Emba Jeans Kolaborasi dengan Monez Hadirkan Sentuhan Inspirasi Modern Pop Art di Fashion Denim

JAKARTA, Media Karya – Emba Jeans, produk lokal berdiri sejak tahun 1968 menunjukkan eksistensinya di dunia fashion mode dengan menggandeng seniman asal Bali, Ida Bagus Ratu Antoni Putra atau dikenal dengan nama Monez yang akan dihadirkan dalam beberapa varian lini produk dari Emba Jeans.

Tema dari kolaborasi yang dilakukan kali ini mengambil inspirasi dari budaya dan musik Bali yang menggambarkan figur-figur karakter dan topeng tradisional dalam warna-warna cerah yang menggambarkan semangat optimisme dan hal-hal positif.

“Kolaborasi Emba Jeans dengan Monez kali ini mengambil tema Catharsis, yang mengangkat perjalanan anak muda dalam melepaskan emosi melalui musik dan seni” ujar Dwiani selaku Product Development Manager Emba Jeans di Sarinah Building, Sabtu (1/7/2023).

Dwiani menambahkan ada berbagai produk yang ditawarkan mulai dari kaos, jaket, celana denim dan juga aksesoris lainnya yaitu totebag dan juga tumblr. Ada beberapa detail menarik dalam koleksi Emba Jeans X Monez seperti printed lining pada denim jacket, serta print kaos dengan efek negative print film.

Exit mobile version