Terlebih, dibawah kepemimpinan Dedy Rochimat, Teten yakin Asmindo akan terus berkembang dan berkontribusi pada UKM.
“Nah ini kan Asmindo dengan kepemimpinan pak Dedy, saya harapkan ada semacam spirit baru. Pak Dedy luar biasa, ini saya kira akan memberikan semangat baru untuk Asmindo,” kata Teten, Jumat (27/1/2023).
Dirinya mengaku ingin adanya kerjasama yang lebih operasional dengan Asmindo. Serta, target yang lebih terukur, untuk memanfaatkan baik pasar domestik maupun global.
“Kita tahu kan pasar global juga tumbuh sampai tahun 2025, jadi kita harus memanfaatkan, dan kita memang punya potensi yang luar biasa. Dalam negeri pun kan pemerintah sekarang harus belanja produk lokal. Jadi kita ingin memperkuat industri di dalam negeri, memperkuat UMKM. Dan kita juga punya skema pembiayaan untuk mendukung ini, karena itu saya ingin mengajak Asmindo betul-betul ada kerjasama yang lebih operasional,” ungkap dia.