JAKARTA, Mediakarya – Taqy Malik dituding menggelapkan dana umrah lewat bisnis travel yang dimilikinya. Hal tersebut diungkapkan oleh Adam Deni melalui akun Instagramnya.
Dalam unggahannya, pria yang sempat berseteru dengan Jerinx ini juga sempat mengunggah pertanyaan yang dilontarkan oleh Anwar BAB di akun Instagram milik Taqychan Travel. Anwar BAB mengaku sulit mendapatkan kejelasan terkait pemberangkatan Umrah.