Jokowi Sebut IKN akan jadi “Showcase” Transformasi Indonesia

Presiden Joko Widodo (Ist)

Jokowi menyatakan bahwa pemindahan ibu kota dari DKI Jakarta ke Nusantara di Kalimantan Timur (Kaltim) tidak akan hanya menjadi pemindahan gedung kementerian atau pun Istana Presiden dan Wakil Presiden, namun menciptakan budaya kerja dan pola pikir baru.

Jokowi meyakini bahwa bangsa Indonesia akan bisa merayakan Hari Ulang Tahun Ke-79 Kemerdekaan RI di Ibu Kota Nusantara (IKN) pada 17 Agustus 2024.

“Dengan upaya kita bersama, dengan semangat gotong royong, saya yakin 17 Agustus 2024 kita bisa merayakan bersama-sama di Nusantara,” kata Presiden Jokowi.(qq)

Exit mobile version