Kapolri Diminta Usut Pelaku Dugaan Krminalisasi Lisa Tjandra

Praktisi hukum dan analis kebijkan publik Adi Suparto

Menurutnya, di bawah kepemimpinan Kapolri Jenderal Listyo Sigit, masyarakat menaruh harapan besar kepada mantan Kapolda Metro Jaya itu karena memiliki program unggulan Presisi.

“Jangan sampai semangat Kapolri dalam membenahi institusinya dicederai oleh segelintir oknum anggotanya. Kami percaya Kapolri memiliki integritas yang tinggi. Dan hal itu terbukti tingkat kepercayaan publik terhadap Polri terus meningkat,” tandas Adi.

Oleh karenanya kasus yang menimpa Lisa Tjandra diharapkan menjadi pelajaran berharga bagi Poli agar kedepannya lebih profesional dalam menangani kasus dugaan tindak pudana di tengah masyarakat. Sehingga dapat memenuhi rasa keadilan bagi semua warga negara.

Dalam kaitan itu, Adi juga berharap kepada para pihak yang diduga ikut terlibat dalam dugaan kasus kriminalisasi yang menimpa Lisa Tjandra dapat mempertanggungjawabkan secara hukum. Baik itu masyarakat sipil maupun anggota kepolisian sekalipun.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *