JAKARTA, Mediakarya – Komisi Yudisial (KY) membuka pendaftaran atau penerimaan calon penghubung atau koordinator asisten penghubung untuk ditempatkan di 14 wilayah di Indonesia.
“Panitia seleksi calon penghubung KY di daerah memanggil warga negara Republik Indonesia terbaik yang memiliki kompetensi dan integritas,” kata panitia seleksi calon penghubung KY Arie Sudihar dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Rabu.
Para calon penghubung yang lolos tersebut akan ditempatkan di Nanggroe Aceh Darussalam, Sumatera Barat, Lampung, Bali, Kalimantan Selatan, Sulawesi Tenggara, Papua, Papua Barat, Sumatera Utara, Kalimantan Barat, Jawa Tengah, Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Selatan, dan Maluku.