Nurlif mengungkapkan, Tim dari DPD I dibagi menjadi empat tim. Di antaranya ada tim yang melakukan koor dinasi di Aceh Singkil, Subusalam, Aceh Selatan, dan Aceh Barat daya.
Kemudian juga ada tim yang melakukan koordinasi dan komunikasi untuk Aceh Jaya, Aceh Barat, Nagan Raya, dan juga Simelu.
Kemudian ada juga tim untuk melakukan komunikasi untuk memantapkan konsolidasi, dan orientasi ini untuk Aceh Tenggara, Gayo Luwes, Aceh Tengah, dan Bener Meriah.
“Demikian juga untuk di sini, mulai dari Aceh Tamiang, Langsa, Aceh Timur, hari ini di Aceh Utara, dan Insya Allah besok di Kota Lhokseumawe, dan kita akan selesaikan sampai ke Bireun, Pidie Jaya, Pidie, dan Aceh Besar,” jelasnya.
“Target kita, untuk DPRA, Insya Allah bisa sepuluh kursi, kalau kita lihat dari semangat kawan-kawan, ini bisa mencapai sepuluh kursi. Itu sangat nampak dari hasil konsolidasi dan semangat kawan-kawan, dan bacaleg-nya, mereka itu memberikan optimisme yang besar,” ujarnya.
Sedangkan perbandingan perolehan kursi DPRA di tahun 2019, Partai Golkar hanya memperoleh 9 kursi. “Artinya kemarin ada dapil yang belum mendapatkan kursi. Namun untuk target kita di priode akan datang tetap sepuluh kursi saja,” imbuhnya.