BOGOR, Mediakarya – Kepala Bidang Kelembagaan dan Pemberdayaan Koperasi Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Bogor, Atep S. Sumaryo, Selasa (11/1/2022) memuji kesiapan Administrasi Koperasi Warta Karya Sejahtera Sekber Wartawan Media Online.
“Ini luar biasa, saya baru menemukan kesiapan admistrasi Koperasi yang seperti ini, padahal baru akan berjalan,” ujar Atep ketika memberikan penyuluhan dihadapan 30 orang Anggota Koperasi Warta Karya Sejahtera di Ruang Rapat Sekretariat Koperasi.
“Insyaallah, ini pertanda bahwa Koperasi Warta Karya Sejahtera akan berjalan baik, saya baru menemukan yang seperti ini sepanjang bertugas di Dinas Koperasi”, kata Atep sembari memperlihatkan Buku Daftar Anggota dan Daftar Pengurus Koperasi yang sudah di cap jempol dan ditanda tangani.