Hal tersebut disampaikan Prabowo usai menjamu kunjungan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar selaku rekan di Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR).
“Kita ikuti ya perkembangan. Pokoknya Indonesia terus maju,” ujar Prabowo singkat di kediamannya, Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat sore.
Sementara itu, Muhaimin berharap agar kekuatan koalisinya yang solid dapat merangkul partai-partai politik lain untuk ikut bergabung.
“Kekuatan koalisi yang semakin baik dan semoga mengajak partai-partai lain untuk semakin bersama-sama bersama Gerindra dan PKB menyongsong Pemilu 2024. Kita yakin dan optimistis akan terus bersama-sama partai-partai yang bergabung,” tuturnya.
Muhaimin berharap dengan bergabungnya parpol lain bersama KKIR maka dapat meraih kemenangan pada Pemilu 2024.