KOTA BEKASI, Mediakarya – Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi lakukan inspeksi mendadak (sidak) ke kantor Dinas Sosial Kota Bekasi di Jalan ir. H. Juanda Bekasi Timur, Senin (27/12/2021). Di kantor Dinas Sosial terlihat antrian warga yang mengurus beberapa kebutuhan pelayanan sosial.
Dinas Sosial Kota Bekasi melayani beberapa kebutuhan warga, diantaranya Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM), izin yayasan, konsultasi mengenai Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan pembinaan orang terlantar.
Wali Kota Bekasi menghampiri beberapa warga yang sedang mengantri dan mengajak masyarakat berbincang-bincang. Tampak Wali Kota Bekasi menanyakan kebutuhan masyarakat.