JAKARTA, Mediakarya – Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melepas ekspor sektor kelautan dan perikanan sebesar 19.145,3 ton ke 44 negara dalam Program “Indonesia Satu Ekspor” yang merupakan rangkaian dari perayaan HUT ke-22 KKP tahun ini.
Kepala Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM) KKP Rina dalam siaran pers di Jakarta, Rabu, menyatakan bahwa pada “Indonesia Satu Ekspor”, produk perikanan akan dikirim ke 44 negara tujuan dan diberangkatkan dari 18 pelabuhan serta 15 bandara.
Dikabarkan dari antara, ia mengemukakan bahwa produk yang dilepas mencapai 38 jenis komoditas sektor kelautan dan perikanan mulai dari udang, tuna, hingga ikan hias. “Ekspor ini membuktikan bahwa pandemi tidak menghalangi kita untuk terus memberikan pelayanan optimal,” ujar Rina.