“Dua obat ini diberikan kepada orang yang sehat. Jadi kalau positif, ada demam-demam sedikit, dikasih obat ini, mudah-mudahan tidak perlu ke rumah sakit,” ujarnya.
Budi menjelaskan, Molnupiravir memberikan proteksi hingga 50 persen. Namun, berdasarkan hasil tes di lapangan, proteksinya turun menjadi sekitar 30 hingga 40 persen.