DKI  

Penyebar Video Hoax Rumah Jokowi Digeledah KPK Dilaporkan ke Polisi

JAKARTA, Media Karya – Beredar video viral berjudul “Rumah Presiden Jokowi digeledah KPK”. Video berdurasi 2 menit 50 detik tersebut sangatlah meresahkan dan membuat banyak pihak yang mengecam. Salah satunya Syarifuddin Daeng Punna, Pembina Gibran Center.

Menurut pria yang akrab disapa SAdAP ini, menjelang pemilu semakin banyak bermunculan video hoax hanya untuk kepentingan provokasi, dan sangat meresahkan.

“Video yang menyebutkan KPK menggeledah rumah presiden Jokowi sudah sangat kelewatan, kok bisa ya ada orang yang berani melakukan itu, apalagi yang diserang opini negatif ini adalah presiden kita, sungguh perbuatan yang sangat disayangkan dan menyakiti hati banyak orang,” ucap SAdAP, dalam keterangan tertulis, Kamis (11/1/2024).

Exit mobile version