Kelurahan Margamulya Maksimalkan Kampung KB

Tekan kematian ibu dan anak, Kelurahan Margamulya maksimalkan program Kampung KB

KOTA BEKASI, Mediakarya – Sebagai upaya menekan angka kematian ibu dan anak, Kelurahan Margamulya, Kecamatan Bekasi Utara Kota Bekasi, maksimalkan peranan Kampung KB.

Saat dikonfirmasi, Lurah Margamulya, Mahfudin menuturkan, keberadaan Kampung KB di wilayahnya, merupakan salah satu program yang digagas oleh Presiden Joko Widodo dalam hal memaksimalkan peranan wanita dalam membantu menekan angka kematian ibu dan anak.

“Kampung KB ini merupakan salah satu program unggulan di wilayah kami, karena mampu menekan jumlah kematian ibu dan anak,” terang Mahfudin, Sabtu (6/11/2021).

Ia menegaskan, program Kampung KB tersebut merupakan program yang sangat positif bagi warga di Kelurahan Margamulya, sehingga melalui program kerja yang dilakukan secara rutin tersebut bisa bermanfaat dan menjadi percontohan bagi wilayah lainnya.

Exit mobile version