KOTA BEKASI, Mediakarya – Setelah sekian lama menunggu, akhirnya Kejaksaan Negeri (Kejari) dan Inspektorat Kota Bekasi pada Senin (20/1/2025) lusa, berencana melakukan ekspos terkait dengan pengungkapan kasus dugaan korupsi alat olahraga di Dunas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Bekasi.
Ketua LSM Tri Nusa Bekasi Raya Maksum Alfarizi mengaku telah mendapatkan informasi dari pihak Inspektorat Kota Bekasi bahwa pada Senin pekan depan pihak Kejari akan melakukan ekspos terkait dengan dugaan korupsi di Dispora Kota Bekasi.
“Tentunya kita mengapresiasi langkah Inspektorat dan Kejari Kota Kota Bekasi dalam mengungkap kasus dugaan korupsi di Dispora, meski tidak sesuai dengan janji Kajari. Di mana sebelumnya dia berjanji bahwa kasus ini akan diumumkan sebelum akhir tahun 2024 lalu. Kita tunggu saja siapa yang akan ditetapkan sebagai tersangka,” kata pria yang akrab disapa Mandor Baya ini kepada Mediakarya, Sabtu (18/1/2025).
Dia pun berharap agar kasus dugaan korupsi di Dispora segera dituntaskan. Sehingga masyarakat Kota Bekasi menjadi jelas terkait dengan kasus korupsi tersebut.
“Kami meminta agar Kejari dan Inspektorat pada Senin mendatang dapat mengungkap siapa dalang di balik dugaan korupsi di Dispora Kota Bekasi,” katanya.
Seperti diberitakan sebelumnya, LSM Tri Nusa Kota Bekasi mempertanyakan kinerja Kejaksaan Negeri Kota Bekasi yang berjanji bahwa di akhir tahun ini akan mengungkap kasus pengadaan alat olahraga di dinas pemuda dan olahraga Kota Bekasi.
“Kami mendesak Kejaksaan Agung memberi perhatian kepada kinerja Kejari Kota Bekasi. Kami menduga Kejari Bekasi hanya mengulur waktu dalam penanganan kasus dugaan korupsi di Dispora Kota Bekasi. Janji akan menuntaskan kasus sebelum akhir tahun ternyata hanya pepesan kosong,” ujar Ketua LSM Tri Nisa Bekasi Raya Mandor Baya kepada Mediakarya, Jumat (2712/2024).
Selain itu, Mandor Baya juga mendesak Kejari Bekasi segera memangil Kadis, Camat dan Lurah yang diduga terlibat dalam penggunaan anggaran tersebut.
“Kejari Kota Bekasi jangan hanya PHP. Kami minta pihak-pihak terkait agar segera dipanggil agar kasus ini menjadi terang benderang,” katanya.
Pihaknya juga meminta komitmen Kajari untuk menangani kasus korupsi di Dispora Kota Bekasi.
“Jika hingga tutup tahun ini tidak ada tindak lanjut penanganan kasus di Dispora Kota Bekasi, LSM Tri Nusa akan melakukan aksi di Kejagung dan mendesak agar Jaksa Agung copot Kejari Kita Bekasi,” ancamnya.**