Partai Prima Akan Kukuhkan Pengurus Se-Banten November Mendatang

Partai Prima akan segera Kukuhkan Pengurus Se- Banten.

Pihaknya juga mengaku sudah menyelesaikan kepengurusannya dari tingkat kabupaten/kota hingga tingkat kecamatan yang ada di Banten.

“75 persen Kabupaten/Kota dan 50 persen Kecamatan. Struktur PRIMA Kota Serang sudah terbangun di 6 kecamatan, Kota Cilegon 8 Kecamatan, Kabupaten Serang 15 kecamatan.”

Selain itu, sambung Rizky, Kabupaten Pandeglang sudah terbangun 20 struktur kecamatan, Kabupaten Lebak 15 kecamatan, Kabupaten Tangerang penuh 28 kecamatan, Kota Tangerang 9 Kecamatan, Tangsel penuh 7 kecamatan,” tutur Rizky.

Menurut Rizky pihaknya tengah menargetkan untuk seluruh tingkat kecamatan akan diselesaikan struktur kepengurusan partainya hingga akhir tahun ini.

“Sisa kecamatan yang belum distrukturkan hanya tinggal menunggu SK saja dari DPP. Untuk orang-orangnya sudah ada dan siap bergabung bersama kami,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *