JAKARTA, Mediakarya – Kantor Pusat Pemulihan Aset Gedung Utama Kejaksaan Agung RI telah melaksanakan lelang aset sita eksekusi berupa saham PT Gubung Bara Utama dalam perkara korupsi dan pencucian uang PT Asuransi Jiwasraya dengan terpidana Heru Hidayat.

Kepala Pusat Penerangan Masyarakat (Kapuspenkum) Kejaksaan Agung RI Ketut Sumedana, di Jakarta, Kamis, mengatakan saham PT Gunung Bara Utama laku terjual lelang senilai Rp1,945 triliun.

“Yang mendapatkan sebagai pemenang lelang PT Indobara Utama Mandiri,” ungkap Ketut.