Pemkot Bekasi Bongkar Bangli Yang Sumbat Saluran Air

Pemilik bangunan menatap pasrah bangunannya dibongkar petugas menggunakan alat berat

KOTA BEKASI, Mediakarya – Pemerintah Kota Bekasi lakukan penertiban bangunan liar yang berdiri di sepanjang aliran Kali Tanah Apit Kelurahan Medansatria, Kecamatan Medansatria, Kota Bekasi pada Kamis (09/09/21).

286 Personil gabungan dikerahkan untuk mengamankan jalannya penertiban bangunan yang tepat berdiri di aliran kali. Banyaknya bangunan di aliran kali diduga menjadi penyebab seringnya terjadi banjir di wilayah itu.

“Awalnya ini kan tanah pengairan, kemudian terjadi banjir. Makanya sekarang kita lakukan tahap awal, tahap awalnya saluran dulu kita rapihkan. Mungkin nanti ke depan termasuk saluran air yang dibelakang,” kata Kabid Tibum Tranmas (Kepala Bidang Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat) Satpol PP Ade Rahmat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *