Bahkan ia meyakini pasangan RKN-Feri Buya berada dalam posisi terbaik untuk kembali memimpin Limapuluh Kota yang telah memiliki pengalaman di birokrasi.
Keyakinan Feri Buya diperkuat dengan data dukungan yang dilakukan secara door to door oleh 500 relawan yang turun ke semua jorong dan nagari.
Itu ditambah angka pasti dukungan faktual sebanyak 20.000 dukungan, dari sisi daerah basis Paslon RKN-FERI BUYA yang memiliki DPT sebanyak 99 ribu di 3 kecamatan yakni, Harau, Lareh Sago Halaban dan Payakumbuh.
Menurut Feri Buya, pihaknya memiliki cukup waktu untuk melakukan pendekatan kepada masyarakat untuk tetap setia memilih paslon 04 di bilik suara.