Polisi Bubarkan Rencana Aksi PPRN Di Depan Istana

Ayam peternak. (Ist)

JAKARTA, Mediakarya – Sebagai bentuk kekecewaan dan protes lantaran harga ayam yang selalu jatuh di tingkat peternak (on farm), sejumlah peternak unggas mandiri yang tergabung dalam Paguyuban Peternak rakyat Nusantara (PPRN) pada Jumat (20/8/2021) yang akan menggelar aksi damai di depan Istana Negara berhasil dibubarkan aparat kepolisian.

Ketua PPRN, Alvino Antonio mengatakan, aksi yang rencananya dihadiri 50 peternak ayam broiler itu dibubarkan aparat saat akan memulai aksi.

“Kami didepan istana begitu mau gelar spanduk digiring ke pos polisi,” katanya, Jumat (20/8/2021).

Diungkapkannya, saat ini ia dan sejumlah massa aksi lainnya tengah diproses di Polda Metro Jaya terkait aksi yang akan dilakukannya.

“Dibubarin polisi pak, Kami lagi diproses di Polda Metro,” katanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *