JAKARTA, Mediakarya – Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati menjabarkan tugas serta peranan dari masing-masing enam subholding Pertamina yang telah diresmikan oleh Menteri BUMN Erick Thohir pada Jumat.
Dilansir dari antara, Nicke menyampaikan Pertamina memiliki 3 tugas yang harus dilakukan secara paralel, yakni Pertamina harus menyediakan dan mendistribusikan untuk seluruh masyarakat Indonesia dan juga industri. Namun, Pertamina juga ditantang untuk melakukan pengembangan dan melangkah untuk menjawab energi transisi.
“Bagaimana cara kita melaksanakan? Kita membagi kapal besar Pertamina dengan membuat 6 kapal-kapal kecil yang kita sebut subholding. Ada yang bertugas hari ini. Ada yang bertugas untuk transisi menjajaki di laut yang berbeda. Dan ada yang harus berpindah kapalnya di lautan sebelah,” ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Jumat.