Pasien ODGJ Mendapatkan Vaksin Oleh Polres Metro Bekasi Kota

Pasien ODGJ sedang mendapat vaksin oleh Polres Metro Bekasi Kota

KOTA BEKASI, Mediakarya.id – Vaksinasi Merdeka menyambut HUT RI ke-76 juga disambut gembira oleh para ODGJ di beberapa tempat di Kota Bekasi. Tenaga kesehatan dari Polres Metro Beksi Kota melakukan vaksin kepada 50 pasien gangguan jiwa di Yayasan Jamrud Biru Jl. Asemsari 2 ko. Babakan RT 003/004 kelurahan Mustikasari pada Rabu (04/08).

Selain para pasien Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ), petugas juga melakukan vaksinasi kepada warga sekitar. Vaksinasi tersebut juga dalam rangka mendukung program pemerintah untuk membentuk Herd Imunity kepada warga masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *